Pameran Tunggal Hafiz Rancajale: SOCIAL ORGANISM

Pameran Tunggal Hafiz Rancajale: SOCIAL ORGANISM

Pameran Tunggal Hafiz Rancajale yang bertajuk Social Organism diselenggarakan pada 26 Mei hingga 9 Juni 2018. Pembukaan pameran berlangsung pada 25 Mei 2018. Pameran tunggal Hafiz Rancajale ini merupakan pameran tunggalnya yang ketiga setelah terakhir kali ia berpameran tunggal di tahun 1996 dengan tajuk Hafiz: Prints, Painting! di Balai Budaya Jakarta. Pameran Social Organism mencoba untuk melihat kembali gagasan praktik berkesenian Hafiz setelah Reformasi yang lebih didominasi oleh kerja-kerja memfasilitasi kegiatan-kegiatan kesenian. Bagaimana kemudian moda produksinya dalam melakukan kerja-kerja memfasilitasi itu dibicarakan dalam bentuk visual. Karya-karya yang dihadirkan dan juga pameran itu sendiri sebagai proyek seni, Hafiz mencoba untuk melihat situasi masyarakat sekarang, posisi seni di masyarakat, perkembangan sejarah seni moderen di Indonesia, serta bagaimana proses ulang-alik pengetahuan yang berlangsung di dalam berbagai mobilisasi pengetahuan antara seni dan masyarakat.

 

Selain menerjemahkan kerja-kerja memfasilitasi kegiatan-kegiatan kesenian melalui karya-karya visual seperti; video, instalasi objek, performans, dan drawing, dalam kesempatan ini Hafiz juga melakukan praktik kerja memfasilitasi dengan menyelenggarakan sebuah diskusi Forum Social Organism yang berlangsung pada 7 Juni 2018 dan mengundang beberapa panelis yang bekerja sebagai kurator, penulis, maupun peneliti dari beberapa kota di Indonesia; Sita Maghfira (Yogyakarta), Ismal Muntaha (Jatiwangi), Irma Chantilly (Jakarta), Angga Wijaya (Jakarta), Bob Edrian (Bandung), Chabib Duta Hapsoro (Bandung), Ayos Purwoaji (Surabaya), Lisistrata Lusandiana (Yogyakarta), Brigitta Isabella (Yogyakarta), dan Manshur Zikri (Jakarta). Diskusi ini dimoderatori oleh Mahardika Yudha.

Year
2018

Jakarta, Indonesia

X